Tujuan Pembelajaran

Setelah mempelajari materi pada unit ini, pemelajar diharapkan dapat:

1. Mengenali tempat-tempat wisata di Indonesia secara umum,

2. Mengidentifikasi informasi terkait topik dalam bacaan,

3. Mengidentifikasi kata sifat yang terkait konteks dalam bacaan dan simakan.

Prakegiatan

1. Tempat wisata mana yang pernah Anda kunjungi Ketika di Indonesia?

2. Apakah Anda pernah mengunjungi tempat wisata di bawah ini?

Dunia Fantasi Ancol

Sumber : google.com

Monumen Nasional

Sumber : jalan-jalanindonesia-travel

Kota Tua

Sumber : Wikipedia

Istana Anak

Sumber : Wikipedia

Menyimak

Simaklah audio berikut ini!
Transkrip simakan

Zaenab   :  “Halo Rozak!”

Rozak     :  “Halo Zaenab!”

Zaenab   :  “Saya dengar kemarin Anda baru saja berlibur ke Taman Mini Indonesia Indah ya?”

Rozak     :  “Ya Zaenab, aku kemarin berlibur ke Taman Mini Indonesia Indah.”

Zaenab   :  “Di Taman Mini Indonesia Indah ada apa saja Rozak?”

Rozak     :  “Taman Mini Indonesia Indah di dalamnya terdapat berbagai rumah adat, taman legenda keong mas, kereta layang, kereta gantung, istana anak, museum, tempat ibadah, dan beberapa objek menarik lainnya.”

Zaenab   :  Wah! Seru sekali ya Taman Mini Indonesia Indah. Selain berlibur kita juga dapat mengetahui kebudayaan Indonesia di dalamnya.”

Rozak     :  “Ya Zaenab, Anda harus berkunjung ke sana!”

Zaenab   :  “Terima kasih atas informasinya Rozak.”

Rozak     :  “Ya, sama-sama Zaenab.”

Latihan 1

Setelah mendengarkan simakan di atas, apa saja yang ada di Taman Mini Indonesia Indah (TMII)? lingkarilah tempat-tempat yang dapat dikunjungi di Taman Mini Indonesia Indah berdasarkan hasil simakan di atas!

Museum

Rumah Hantu

Tempat Ibadah

Kebun Bunga

Rumah Adat

Istana Anak

Taman Legenda Keong Mas

Kereta Layang

Pantai

Latihan 2

Simaklah Kembali audio di atas, kemudian isilah pernyataan di bawah ini dengan memberikan tanda centang (✔) jika pernyataan sesuai dengan audio yang Anda dengar, dan silang (X) jika pernyataan tidak sesuai!
Contoh :

Rozak berbicara dengan Siti (x)

1. Rozak baru saja liburan ke Taman Mini. (.....)
2. Museum adalah salah satu yang dapat dikunjungi di Taman Mini. (.....)
3. Zaenab ingin berkenjung ke Ancol. (.....)
4. Selain berlibur di sana kita juga dapat mengetahui berbagai kebudayaan Indonesia. (.....)

Berbicara

Latihan 3

Tanyalah teman Anda mengenai pengalaman yang berkesan saat berwisata Bersama keluarga. Gunakan pertanyaan di bawah ini sebagai pedomannya!

1. Apakah kamu memiliki pengalaman yang mengesankan saat berwisata Bersama keluarga?

2. Kapan pengalaman itu terjadi?

3. Bagaimana hal tersebut dapat terjadi?

Latihan 4

Diskusikan dengan teman Anda mengenai tempat wisata Indonesia yang ingin kalian kunjungi dan berikanlah alasannya!

Membaca

Latihan 5

Bacalah surat pribadi berikut ini!

Rozak sudah lama berpisah dengan sahabatnya, Zaenab. Ia mengirim surat untuk sahabatnya itu.

Yogyakarta, 03 April 2019

Teruntuk sahabatku, Zaenab

di Jakarta


Assalamu’alaikum

Hai Zaenab, bagaimana kabarmu? Di sini kabarku baik-baik saja. Sudah hampir satu tahun kita tidak bertemu. Aku sangat merindukanmu. Zaenab, rencananya pekan depan aku ingin berlibur ke Jakarta. Aku ingin mengunjungimu di sana. Nanti temani aku berkeliling kota ya. Aku ingin berkunjung ke Monas, Taman Mini Indonesia Indah, dan Kota Tua Jakarta. Sekian dulu ya, aku tunggu balasan suratnya.

Wassalamu'alaikum


Salam Rindu

Sahabatmu,



     Rozak

Latihan 6

Jawablah pertanyaan dibawah ini sesuai dengan surat di atas!

Tata Bahasa

Tata Bahasa

Sumber : dokumentasi pribadi

Kompetensi:

6.11. Mengusai kosa kata tentang mengekspresikan diri.


Indikator:

6.11.1. Menggunakan kosa kata untuk mengungkapkan perasaan sedih, senang, dan marah.

KOSA KATA MENGEKSPRESIKAN DIRI

Perasaan Senang

Contoh :

1. Saya senang sekali mendapatkan baju baru dari teman baik saya.

2. Saya senang bertemu denganmu lagi.

3. Hari ini saya sangat bahagia

Perasaan Sedih

Contoh :

1. Saya merasa sedih sekali ketika kucing kesayangan saya mati pagi tadi.

2. Anda membuat saya merasa sedih.

3. Saya tidak suka dengan mereka yang menatap saya dengan sinis.

Perasaan Marah

Contoh :

1. Saya sangat kesal dengan adik saya yang selalu membangunkan saya tengah malam.

2. Saya sangat marah ketika dia mengkhianati saya.

3. Saya membencinya karena telah membohongi saya.

Setelah mempelajari dan mengerjakan kegiatan-kegiatan di atas isilah karakter di bawah ini dengan memberikan tanda centang (√) pada kolom mengerti, bingung atau belum mengerti kemudian berikan alasannya!

(Mengerti)

(Bingung)

(Belum Mengerti)

Potret Indonesia

Sumber : https://today.line.me/id/v2/article/r2Pzlw

Tempat wisata bersejarah di Bandung ini mulai dibangun tahun 1920 dan berfungsi sebagai gedung pusat Pemerintahan Jawa Barat. Pada masa Pemerintahan Hindia Belanda, Gedung Sate disebut Gouvernements Bedrijven (GB). Gedung ini sempat menjadi pusat Pemerintahan Hindia Belanda setelah Batavia dianggap sudah tidak memenuhi syarat sebagai pusat pemerintahan. Pada 3 Desember 1945, terjadi peristiwa yang memakan korban tujuh pemuda saat mempertahankan Gedung Sate dari serangan Pasukan Gurkha. Untuk mengenang jasa ketujuh pemuda tersebut itu, didirikan tugu dari batu yang pada tanggal 3 Desember 1970, tugu itu dipindahkan ke halaman depan Gedung Sate.

© Copyright 2021 By Fakultas Ilmu Pendidikan - Universitas Muhammadiyah Jakarta. All Rights Reserved.