Indonesia

Luas daratan Indonesia 1.919.440 km2. Jumlah pulau 17.508 pulau Bentang panjang wilayah 3.977 mil. Luas lautan 3.273.810 km2. Batas lautan 12 mil laut dan Zona Ekonomi Eksklusif (ZEE) 200 mil. Memiliki 34 provinsi, 5 diantaranya memiliki sifat istimewa yaitu, Aceh, Jakarta, Yogyakarta, Papua dan Papua Barat.

), merupakan sebuah program pembelajaran bahasa Indonesia yang subjeknya merupakan pemelajar asing. Penutur asing belajar bahasa Indonesia sebagai jembatan untuk mempermudah pencapaian tujuan tertentu, salah satunya tujuan untuk memepermudah berkomunikasi dalam bidang pendidikan. Penjenjangan BIPA terbagi menjadi 7 level, sesuai dengan Permendikbud nomor 27 tahun 2017. Ruang lingkup kursus dan pelatihan Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing (BIPA) ini terdiri atas 7 jenjang yang diperinci sebagai berikut.

BIPA (Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing) - 1 Mampu memahami dan menggunakan ungkapan konteks perkenalan diri dan pemenuhan kebutuhan konkret sehari-hari dan rutin dengan cara sederhana untuk berkomunikasi dengan mitra tutur yang sangat kooperatif.
BIPA (Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing) - 2 Mampu mengungkapkan perasaan secara sederhana, mendeskripsikan lingkungan sekitar, dan mengkomunikasikan kebutuhan sehari-hari dan rutin.
BIPA (Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing) - 3 Mampu mengungkapkan pengalaman, harapan, tujuan, dan rencana secara singkat dan koheren dengan disertai alasan dalam konteks kehidupan dan tugas kerja sehari-hari.
BIPA (Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing) - 4 Mampu melaporkan hasil pengamatan atas peristiwa dan mengungkapkan gagasan dalam topik bidangnya, baik konkret maupun abstrak, dengan cukup lancar tanpa kendala yang mengganggu pemahaman mitra tutur.
BIPA (Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing) - 5 Mampu memahami teks yang panjang dan rumit serta mampu mengungkapkan gagasan dengan sudut pandang dalam topik yang beragam secara spontan dan lancar hampir tanpa kendala. Kecuali bidang keprofesian dan akademik.
BIPA (Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing) - 6 Mampu memahami teks yang panjang, rumit, dan mengandung makna tersirat serta mampu mengungkapkan gagasan dalam bahasa yang jelas, terstruktur, sistematis, dan terperinci secara spontan dan lancar sesuai dengan situasi tutur untuk keperluan sosial dan keprofesian, kecuali dalam bidang akademik yang kompleks (karya ilmiah).
BIPA (Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing) - 7 Mampu memahami informasi hampir semua bidang dengan mudah dan mengungkapkan gagasan secara spontan, lancar, tepat dengan membedakan nuansa-nuansa makna, serta merekonstruksi argumen dan data dalam presentasi yang koheren.

Bahasa Indonesia hingga saat ini telah diajarkan kepada orang asing di berbagai lembaga, baik di dalam maupun luar negeri. Di dalam negeri saat ini tercatat tidak kurang dari 45 lembaga yang telah mengajarkan BIPA, baik di perguruan tinggi maupun lembaga kursus. Di luar negeri, pengajaran BIPA telah dilakukan oleh sekitar 36 negara di dunia dengan jumlah lembaga tidak kurang dari 130 lembaga, yang terdiri atas perguruan tinggi, pusat-pusat kebudayaan asing, KBRI, dan lembaga-lembaga kursus.

Universitas Muhammadiyah Jakarta memiliki kantor urusan internasional yang bekerja sama dengan Pusat Bahasa dan Budaya Fakultas Ilmu Pendidikan yang menaungi pemelajar asing yang berasal dari berbagai negara untuk belajar di kampus ini. Sejak tahun 2010, kampus almamater hijau ini telah menerima pemelajar asing. Pada tahun 2021 ini sebanyak 41 pemelajar asing telah menjadi mahasiswa aktif Universitas Muhammadiyah Jakarta, yang terbagi berdasarkan negara asal, Thailand 31 pemelajar, Somalia 2 pemelajar, Timor Leste, Turki, Rusia, Kamboja, Jepang, Inggris, Etiopia, dan Mesir masing-masing berjumlah 1 pemelajar yang menjadi mahasiswa aktif Universitas Muhammadiyah Jakarta.

Standar Kompetensi Lulusan BIPA lebih lengkap silakan unduh di tautan berikut:

http://appbipa.or.id/skl-standar-kompetensi-lulusan/

© Copyright 2021 By Fakultas Ilmu Pendidikan - Universitas Muhammadiyah Jakarta. All Rights Reserved.